PELEPASAN DAN SERAH TERIMA MAHASISWA KKP UIN MATARAM DAN UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG DI DESA SELAT KECAMATAN NARMADA TAHUN 2024

  • Aug 19, 2024
  • Admin Desa Selat

Desa Selat, (02 Juli 2024)- Desa Selat menyelenggarakan pelepasan dan serah terima mahasiswa Kuliah Kerja Partisipatif (KKP) dari UIN MATARAM yang berkolaborasi dengan UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG pada Selasa, 02 Juli 2024. Acara tersebut berlangsung secara khidmat di Aula Kantor Desa Selat dan dihadiri oleh berbagai pihak termasuk Kepala Desa Selat, Kepala Dusun Salut, Dosen Pembimbing Lapangan serta seluruh peserta KKP UIN MATARAM dan KKP UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG. 

Acara dimulai dengan sambutan dari ketua KKP yaitu saudara Ilman Kharismayadin. Dalam sambutannya, ia menyampaikan pesan mewakili rekan-rekan mahasiswa KKP dari UIN MATARAM dan UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG untuk menyampaikan rasa terimakasih yang sebesar besarnya atas sambutan hangat dan dukungan yang luar biasa. Kemudian, ia berharap agar seluruh anggota dapat berkontribusi dalam berbagai kegiatan yang ada di Desa Selat. 

Selanjutnya, sambutan dari Kepala Desa Selat, Bapak Sabudi S.Sos.i . Dalam sambutannya, beliau menyampaikan apresiasi yang mendalam atas kedatangan mahasiswa KKP dari dua Universitas tersebut. Beliau menuturkan terkait potensi yang ada di desa Selat, salah satunya seperti kerajinan krey yang terbuat anyaman bambu. Tidak hanya itu beliau juga menyampaikan berbagai UMKM yang ada di Desa Selat, seperti pisang sale, susu kedelai, keripik biji Nangka dll. Serta harapan beliau kepada mahasiswa untuk dapat ikut andil dalam kegiatan kegiatan desa.

Sambutan selanjutnya dari Dosen Pembimbing Lapanngan yaitu Bapak Rahmat Akbar Kurniawan. Dalam sambutannya beliau menyampaikan pesan kepada seluruh anggota KKP baik dari UIN MATARAM maupun UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG agar berperilaku sopan santun kepada Masyarakat serta menjalin dan tetap menjaga silaturrahmi. Kemudian, Bapak Rahmat juga menuturkan jika Mahasiswa KKP ingin meminta bantuan untuk memviralkan potensi Desa maka Bapak Rahmat siap untuk membantu. 

Acara inti dari pelepasan dan serah terima Mahasiswa KKP UIN MATARAM dan UIN SUNAN GUNUNG DJATI BANDUNG yaitu penyematan ID Card sebagai Simbol penerimaan yang diwakili oleh Ketua dan Sekretaris KKP. Kemudian, acara Pelepasan dan serah terima ini diakhiri dengan pembacaan Do’a yang dipimpin langsung oleh Saudara M. Adrian Saputra. Kemudian, dilanjutkan dengan sesi foto bersama oleh semua pihak yang terlibat.